Nama Ayu Ting Ting Disalah Gunakan Untuk Penipuan, Begini Ceritanya !
Berita Ayu Ting Ting - Ayu Ting Ting, artis dangdut fenomenal ini memang memiliki
penggemar atau fans setia yang sangat banyak di Indonesia, bahkan tidak hanya
di Indonesia, di luar negeri pun Ayu juga memiliki fans setia yang selalu
mendukungnya.
Namun beberapa waktu lalu sempat heboh di dunia maya,
lantaran ada sebuah akun BBM yang mengatasnamakan Ayu Ting Ting. Memang saat ini Ayu Ting Ting menerima jasa
endorse untuk produk tertentu, akan tetapi dalam menjalankan bisnisnya tersebut
Ayu bekerjasama dengan manajemennya.
Akan tetapi beberapa waktu lalu sempat ada oknum tidak
bertanggung jawab melakukan jasa serupa
akan tetapi dengan mengatasnamakan Ayu Ting Ting. Hal tersebut menjadi kedok
penipuan saat ini, dan sudah ada korban oleh oknum yang tidak bertanggung jawab
tersebut.
Dan terkait hal tersebut, maka pelantun tembang Sambalado
ini telah memberikan pengumuman kepada masyarakat luas terkait masalah yang
terjadi saat ini. Di dalam akun Instagramnya ayu mengatakan jika jangan pernah
mereka untuk meninggalkan pin dalam postingan Ayu Ting Ting.
Penipuan Menggunakan Nama Ayu Ting Ting
Dan Ayu Ting Ting juga berpesan agar warga tidak mudah
tertipu pada akun-akun palsu yang mengatasnamakan dirinya, baik itu pada
jejaring sosial apapun. Karena dalam melakukan endorse suatu produk, Ayu selalu
bekerja sama dengan pihak manajemennya, dan Ayu juga tidak pernah berhubungan
langsung dengan client.
Baca juga : http://www.newsth.com/bintang/tag/snsd/
Ayu Ting Ting mengaku jika awalnya dia juga kaget telah di
hubungi ibundanya beberapa waktu lalu, ada seseorang yang mengaku jika dirinya
telah mentransfer uang sebesar Rp 3 juta untuk endorse sebuah brand busana.
"saya tadi juga sempat di telfon sama ibu, ada orang
yang sudah mengirim baju serta mentransfer uang Rp 3 juta, saya kaget lah saat
itu, soalnya enggak ada endorse langsung" ungkap ayu.
Jika kita melihat dari akun instgram resmi Ayu Ting Ting, ia
memang sering melakukan endorse sebuah barang maupun jasa tertentu, dan ayu
juga mengakui jika dirinya sering melakukan endorse untuk barang tertentu,
namun semuanya siudah terorganisir oleh manajemen Ayu dengan cara melakaukan
kerja sama langsung dengan pihak ketiga.
Dalam melakukan endorse, mantan kekasih Shaheer Sheikh ini tidak pernah berhubungan langsung dengan
client. "semua urusan endorse, langsung berhubungan dengan manajemen saya,
bukan langsung kepada saya". Tegas Ayu saat itu.
Ayu Ting Ting waktu itu juga kembali mengingatkan kepada
siapapun agar tidak terpengaruh dengan semua endorse yang mengatasnamakan Ayu
Ting Ting secara langsung, endorse yang benar dari Ayu Ting Ting itu bisa
dipertanggung jawabkan oleh manajemen dari Ayu Ting Ting.
Memang untuk saat ini, untuk endorse dari brand tertentu
sering menggunakan artis papan atas untuk promosi dari produk mereka, dan salah
satunya yang menjalankan bisnis ini adalah Ayu Ting Ting.
Title : Nama Ayu Ting Ting Disalah Gunakan Untuk Penipuan, Begini Ceritanya !
Description : Nama Ayu Ting Ting Disalah Gunakan Untuk Penipuan, Begini Ceritanya ! Berita Ayu Ting Ting - Ayu Ting Ting , artis dangdut fenomenal in...
Description : Nama Ayu Ting Ting Disalah Gunakan Untuk Penipuan, Begini Ceritanya ! Berita Ayu Ting Ting - Ayu Ting Ting , artis dangdut fenomenal in...
0 Response to "Nama Ayu Ting Ting Disalah Gunakan Untuk Penipuan, Begini Ceritanya !"
Posting Komentar